https://www.facebook.com/muhammad.rifki.779857

Kamis, 29 September 2016

PERBEDAAN DAN KEGUNAAAN PENGOLAHAN GRAPHIC KOMPUTER DAN CITRA

PERBEDAAN DAN KEGUNAAN PENGOLAHAN GRAPHIC KOMPUTER DAN CITRA


Pendahuluan :
Assalamualaikum WR.WB.Ketemu lagi dengan saya asikkkk..memang pada saat ini saya muncul diblog karena tugas saja hehe terutama di mata kuliah softskill tapi sekarang saya akan coba untuk lebih aktif menulis lagi agar semakin belajar akan bahasa maupun tulisan saya.saya rasa cukup basa-basinya karena  sekarang saya akan membahas tentang pengimplementasian grafik computer dan pengolahan citra pada kemajuan teknologi persis sama dengan mata kuliah yang saya dapat saat ini.
Kita tahu bahwa perkembangan teknologi makin kesini makin sangat maju.Komputer merupakan salah satu teknologi yang berkembang sangat cepat.kita tahu dulu computer masih berwarna hitam dan putih serta hanya digunakan untuk alat hitung menghitung .Namun dari generasi kegenerasi telah terjadi banyak perkembangan memori(kapasitas) serta kemampuan dan kecepatan.Data yang diolah bukan hanya sekedar teks atau angka saja tetapi saat ini computer dapat mengolah sebuah gambar atau sering disebut grafis computer.


Pembahasan:
Menurut dari beberapa sumber Grafik computer adalah bidang dari komputasi visual dimana penggunan computer akan menghaasilkan gambar visual secara sintetis dan mengintegrasikan atau mengubah informasi mengenai ruang dan visual yang dicontohkan dari dunia nyata.ada juga yang mengartikan bahwa grafik computer adalah  dari waktu kewaktu grafik computer saat ini semakin berkembang pesat bentuk sederhana dari grafik computer adalah grafik computer 2D yang kemudian berkembang menjadi 3D.
Perbedaan grafik computer dan pengolahan citra.Grafik computer adalah ilmu yang mempelajari tentang suatu object gambar sedangkan pengolahan citra adalah mengolah sebuah citra lama sehingga menjadi citra baru contoh kita memfoto suatu foto lalu diedit.
Saat ini banyak software-software yang dapat kita gunakan untuk membantu menciptakan bentuk-bentuk object dengan realisme nyata.BORLAND C++ builder professional merupakan salah satu bahasa pemograman yang menyediakan tool-tool dan fungsi-fungsi pembuatan aplikasi grafik.
Perbedaan lain

Pengolahan Citra
Berorentiasi Pixel
Mengolah data citra untuk mendapatkan interprestasi 2D/3D
Menitik beratkan pada manipulasi citra sesuai dengan keperluan user

Graphic Komputer
Berorentiasi Vektor
Mengunakan model 2D/3D hasil realistic
Cenderung mempelajari konsep dan implementasi metode untuk pembangkitan citra/animasi (2D/3D)

Contoh-Contoh Graphic Komputer dan Pengolahan Citra dalam kehidupan sehari-hari
Graphic Komputer:
-Dalam Bidang Pendidikan
Dalam hal ini biasanya orang menggunakan untuk mempresentasikan objek-objek pada siswa/mahasiswa secara nyata biasanya menggunakan power point atau software lain.


-Dalam bidang Hiburan
Dalam hal ini biasanya orang membuat gambar dengan kualitas yang baik sehingga menghasilkan animasi yang baik juga biasanya dalam hal pembuatan film. Contoh film animasi 3D
TOY STORY 3

-Dalam Bidang VideoGame atau permainan
Dalam bidang ini grafik computer sangat dibutuhkan mulai dari pembuatan karakter,tempat dll.Dalam prosesnya ini juga diterapkan teknik pengolahan citra seperti pemberian warna pada gambar-gambarnya agar terlihat lebih menarik dan berwarna.
Contohnya game yang sering saya mainkan yaitu DOTA 2.


DOTA 2



Pengolahan Citra:
Pengolahan Citra adalah salah satu cabang dari ilmu informatika.Pengolahan citra bekutat pada usaha untuk melakukan transformasi suatu citra/gambar menjadi sebuah citra lain dengan mengunakan beberapa teknik tertentu.Atau memproses suatu citra sehingga menghasilkan citra yang sesuai dengan keinginan kita dan kualitasnya menjadi lebih baik.
Menunrut sumber yang telah saya baca Citra adalah gambar dua dimensi yang dihasilkan dari gambar analog dua dimensi yang kontinu menjadi gambar diskrit melalui proses sampling.Perubahan citra ini dapat dilihat dari dua aspek yakni aspek radiometric seperti penigkatan kontras,perubahan warna,restorasi citra dan dari aspek geometri seperti rotasi,translasi,skala
Beberapa pemanfaatan citra dalam kehidupan sehari-hari           

-Dalam bidang kesehatan:
Dalam hal ini biasanya digunakan dokter untuk merontgen tubuh manusia yang berfungsi untuk mengetahui penyakit apa yang dialami pasien atau untuk mengetahui ada atau tidaknya kelainan didalam tubuh pasien tersebut
Contoh
Rontgen

Dalam Bidang militer:
Dalam bidang ini telah banyak dikembangkan peralatan untuk kebutuhan surveillance yaitu berbagai CCTV dan juga video recorder
CCTV dan Video recorder



KESIMPULAN:
Setelah mengenali grafik computer dengan pengolahan citra  dapat disimpulkan bahwa grafik computer yaitu proses menciptakan suatu gambar berdasarkan detail objeck yang memainkan peranan penting dalam visualisasi sedangkan pengolahan citra bertujuan untuk meperbaiki suatu citra pada grafik dengan merubah menjadi citra yang kita inginkan dengan kualitas yang lebih baik dengan mengunakan sebuah software-software yang tersedia.
Terimakasih telah membaca artikel yang saya buat semoga bermanfaat bagi para pembaca.Mohon maaf bila masih banyak kesalahan dalam penulisan maupun bahasa yang saya gunakan.karena disni saya masih belajar hehe dan terima kasih kepada sumber-sumber yang telah memberikan banyak informasi yang dicantumkan dibawah.


SUMBER TERKAIT:








Tidak ada komentar:

Posting Komentar